DI BAWAH LANGIT ILAHI


Mencoba merenungi makna hidup yang tengah dijalani, mencari jati diri yang masih bimbang ditelan peristiwa.

Menanti kapan semua akan berakhir, ahh belum kawan, perjuangan itu belum usai.
Masih menunggu air surga kembali menjamah kerongkonganku, hingga tak ada lagi lantunan syair selain menyebut asmamu.
Disini, di bawah langit sang pencipta,
aku,
dengan segala keterbatasan dan kelebihanku,
mencoba merubah apa yang menurutku tak pantas.
Semboyan itu : Amar Ma'ruf Nahi Munkar wa Fastabiqul Khairat akan terus menggema.
Tak lain dan tak bukan adalah untuk tuhanku,
berharap ridho atas semua perjuangan ini.
Disini, dibawah langit ilahi, aku sudah berjanji pada doa-doa itu,
akan kupersembahkan diriku bagi kebahagiaan dunia dan senyuman akhirat.
^_^

Jumat, 04 Maret 2011


JEMBATAN RABBANI

Masih terus berpikir
Masih bingung dengan keputusan ini
Kenapa bisa sampai disini
Apa yang sedang terpikir saat itu

Beradu dengan kalam-kalam illahi
Mengeja satu per satu lembaran surah
Memahami setiap watak yang berbeda
Tersenyum dibalik ketidakpuasan

Bertaruh dengan bahasa-bahasa asing
Meneliti setiap perhitungan agregat
Antara permintaan dan penawaran
Elastiskah?
Kalkulus yang menjebak!

Belum berakhir
Masih menerka setiap TC, VC ,  MC, dan FC
Ada TR  yang menunggu
Ada Tauhid, akidah, dan ibadah yang menanti

Diseberang sana
Si bisnis mencoba menggoda
Entrepreneur yang mengecoh
Si tugas menunggu dijamah
Aneh tapi nyata, tak mau tapi mau
Hidup memang pilihan

Tak mau kalah
Tuan hardware dan nona software memanggil
Bertanya pada artikel-artikel serta presentasi yang melelahkan
Menggerutu pada setiap paragraf dan alinea yang muram
Kapan IPK akan menampakkan diri
Cemas terhadap SP dan SPP  yang genit

Sudahlah kawan …
Aku yakin ini adalah jalannya
Jalan menuju peradaban rabbani
Bersama para ekonom-ekonom muda
Berharap bangsa tak terpuruk
Berharap kembali pada sang pencipta
Atas semua permasalahan hidup dunia

Tauhid
Amanah
Zerro deffect and quality
Knowledge and competence
Innovative and istiqamah
Achievment and trough teamwork


Semboyan itu akan terus terpatri
hingga raga meninggalkan bumi









1 komentar:

melonadyola mengatakan...

alhamdulillah suka..^_^salam ukhuwah..